Selasa, 06 November 2012

TUGAS 1 METODOLOGI PENELITIAN PENDIDIKAN



BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang

Hasrat ingin tahu seseorang akan terpuaskan apabila dia memperoleh pengetahuan atau jawaban terhadap sesuatu yang ingin diketahuinya. Pengetahuan atau jawaban yang diketahuinya adalah pengetahuan atau jawaban yang benar. Dalam sejarah perkembangan pola pikir manusia, ternyata yang dikejar itu esensinya adalah pengetahuan yang benar atau lebih jelasnya kebenaran.
                Penelitian merupakan kegiatan pencarian, percobaan, dan penyelidikan secara alamiah dalam suatu bidang tertentu. Penelitian bukanlah hanya milik orang yang menekuni atau menggeluti bidang ilmu murni saja, akan tetapi setiap bidang ilmu dapat melakukan penelitian. Suatu ilmu akan dapat berkembang secara ilmiah melalui penelitian. Oleh karena itu barang siapa yang ingin meningkatkan hasil pekerjaannya, di bidang apapun termasuk pendidikan, maka penelitian sangat diperlukan.
B.     Rumusan Masalah

1.      Jelaskan pengertian Metodologi Penelitian Pendidikan?
2.      Sebutkan dan jelaskan Pengertian Metodologi Penelitian Pendidikan?
3.      Sebutkan dan jelaskan Jenis-jenis Metodologi PenelitianPendidikan ?




BAB II
PEMBAHASAN
4.      Pengertian Metodologi Penelitian Pendidikan
Penelitian adalah penerapan pendekatan ilmiah dalam mengkaji suatu masalah. Ini adalah salah satu cara manusia untuk mendapatkan pengetahuan yang lebih banyak tentang sesuatu yang telah diteliti atau dikaji. Penelitian Pendidikan adalah cara yang digunakan dan mampu dipertanggung jawabkan tentang proses pendidikan. Penelitian pendidikan adalah suatu kegiatan yang mengarah kepada pengembangan perhatian pendidikan. Tujuannya yaitu mampu menemukan prinsip – prinsip umum, atau menafsirkan tingkah laku yang dapat dipakai untuk menerangkan atau mengendalikan peristiwa – peristiwa dalam lingkungan pendidikan. ( Margono, 2012 : 18 )

Menurut Sukmadinata ( 2009 : 52 ) Metodologi atau metode penelitian adalah rangkaian cara atau suatu pelaksanaan kegiatan penelitian yang didasari oleh asumsi dasar, pandangan-pandangan filosofis dan ideologis, pertanyaan dan opini-opini yang dihadapi.

Berdasarkan uraian di atas maka dapat disimpulkan bahwa Metodologi Penelitian Pendidikan adalah rangkaian cara atau kegiatan pelaksanaan penelitian yang diarahkan kepada pengembangan pengetahuan dalam pengkajian ilmiah tentang kejadian-kejadian yang menarik pendidikan.




5.      Jenis-jenis Metodologi PenelitianPendidikan  

Jenis-jenis metodologi penelitian pendidikan dibedakan menjadi dua yaitu :
1.      Penelitian Kualitatif, dan
2.      Penelitian Kuantitatif.

1.      Penelitian Kualitatif
Ada beberapa pengertian penelitian kualitatif dari para ahli dan dari berbagai perspektif, diantaranya yaitu :
1.      Menurut Strauss dan Corbin ( 1997 : 11-13 : 2012 ), yang dimaksud dengan penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang menghasilkan penemuan-penemuan yang tidak dapat dicapai ( diperoleh ) dengan menggunakan prosedur-prosedur statistik atau cara-cara lain kuantifikasi ( pengukuran )
2.      Menurut Bodgan dan taylor ( 1992 : 21-22 : 2012 ), menjelaskan bahwa penelitian kualitatif adalah salah satu prosedur penelitian yang menghasilkan data diskriptif berupa ucapan atau tulisan dan perilaku orang-orang yang diamati

3.      Judith Preissle berpendapat bahwa “ Qualitative research is a loosely devined category of research designs or models, all of which elicit verbal, visual, tactile, olfactory, and gustatory in the field notes, recordings, or other transcriptions from audio and videotapes and other written records and pictures or films.”( Sukmadinata :  2010)





Dari berbagai pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang mengarah kepada pengembangan sebuah teori atau bahan pencipta teori dan menganalisis sebuah permasalahan dengan peneliti sebagai alat penelitiannya. Maksud peneliti sebagai alat penelitian yaitu peneliti harus mampu mengungkap gejala social dilapangan dengan mengarahkan seluruh fungsi panca inderanya.

Dengan demikian, peneliti harus  dapat diterima oleh responden dan lingkungannyaagar mampu mengungkap data yang tersembunyi melalui bahasa tutur, bahasa tubuh, perilaku maupun ungkapan yang berkembang dalam dunia dan lingkungan masyarakat.

Adapun ciri-ciri dari penelitian Kualitatif yaitu :
1.      Lingkungan yang bersifat alamiah sebagai sumber data langsung yang dapat dikaji
2.      Manusia merupakan alah utama pengumpulan data
3.      Analisis data dilakukan secara induktif atau proses penyelesaian dari hal-hal khusus ke umum
4.      Penelitian bersifat deskriptif analitik
5.      Tekanan penelitian berada pada proses
6.      Pembatasan penelitian berdasarkan focus
7.      Perencanaan bersifat lentur dan terbuka
8.      Hasil penelitian merupakan kesepakatan bersama
9.      Pembentukan teori berasal dari dasar
10.  Pendekatan penelitian menggunakan metode kualitatif
11.  Teknik sampling cenderung bersifat purposive
12.  Penelitian bersifat menyeluruh ( holistic )
13.  Makan sebagai perhatian utama penelitian ( Margono, 2012 : 38 )

2.      Penelitian Kuantitatif

Penelitian kuantitatif adalah penelitian ilmiah yang sistematis atau tersusun secara rapi terhadap bagian-bagian dan bagian-bagian serta hubungan-hubungannya. Tujuan penelitian kuantitatif adalah mengembangkan dan menggunakan model-model matematis, menentukan jawaban sementara.

“ Dalam penelitian kuantitatif digunakan istilah sciensific paradigm ( paradigm ilmiah). Penelitian kuantitatif adalah penelitian yang melibatkan pengukuran tingkatan suatu cirri tertentu. Penelitian kuantitatif mencakup seiap jenis penelitian yang didasarkan  atas perhitungan presentase, rata- rata kuadrat dan perhitungan statistic lainnya . dengan kata lain ciri penelitian kuantitatif adalah penelitian yang harus melibatkan diri pada perhitungan atau angka-angka.”( Yulianto : 2010 )


3.      Perbedaan Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif
Di dalam penelitian kualitatif dan kuantitatif memiliki perbedaan yang bersifat mendasar. Meskipun juga memiliki beberapa persamaan. Berikut ini adalah beberapa perbandingan singkat dan secara garis besar perbedaan dan persamaan antar keduanya :

1.      Penelitian kualitatif, kejelasan unsure : tujuan pendekatan subjek sumber data sudah mantap dan tersusun secara sistematis sejak awal, sedangkan Penelitian Kuantitatif, kejelasan unsure : contoh objek sumber data tidak mantap  dan tidak tersusun secara sistematis, dan perkembangan yang sambil berjalan
2.      Penelitian kualitatif, langkah penelitian : segala sesuatu yang direncanakan sampai matang ketika persiapan tersusun secara sistematis. Sedangkan Penelitian kuantiitatif , langkah penelitian : akan diketahui bila sudah mantap dan jelas setelah penelitian atau pengkajian sudah terselesaikan
3.      Penelitian kualititatif, desain : dalam desain jelas langkah-langkah penelitian dan hasil yang diinginkan. Sedangkan penelitian kuantitatif, desain : desain penelitiannya adalah fexibel dengan langkah-langkah dan hasil yang dapat dipastikan sebelumnya.( Yulianto : 2010 )





























BAB III
PENUTUP
A.    Simpulan
Penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang mengarah kepada pengembangan sebuah teori atau bahan pencipta teori dan menganalisis sebuah permasalahan dengan peneliti sebagai alat penelitiannya. Maksud peneliti sebagai alat penelitian yaitu peneliti harus mampu mengungkap gejala social dilapangan dengan mengarahkan seluruh fungsi panca inderanya.
Penelitian kuantitatif adalah penelitian ilmiah yang sistematis atau tersusun secara rapi terhadap bagian-bagian dan bagian-bagian serta hubungan-hubungannya. Tujuan penelitian kuantitatif adalah mengembangkan dan menggunakan model-model matematis, menentukan jawaban sementara. Di dalam penelitian kualitatif dan kuantitatif memiliki perbedaan yang bersifat mendasar. Meskipun juga memiliki beberapa persamaan.
Jenis-jenis metodologi penelitian pendidikan dibedakan menjadi dua yaitu :
3.      Penelitian Kualitatif, dan
4.      Penelitian Kuantitatif.
Di dalam penelitian kualitatif dan kuantitatif memiliki perbedaan yang bersifat mendasar. Meskipun juga memiliki beberapa persamaan yaitu :
4.      Penelitian kualitatif, kejelasan unsure : tujuan pendekatan subjek sumber data sudah mantap dan tersusun secara sistematis sejak awal, sedangkan Penelitian Kuantitatif, kejelasan unsure : contoh objek sumber data tidak mantap  dan tidak tersusun secara sistematis, dan perkembangan yang sambil berjalan
5.      Penelitian kualitatif, langkah penelitian : segala sesuatu yang direncanakan sampai matang ketika persiapan tersusun secara sistematis. Sedangkan Penelitian kuantiitatif , langkah penelitian : akan diketahui bila sudah mantap dan jelas setelah penelitian atau pengkajian sudah terselesaikan
6.      Penelitian kualititatif, desain : dalam desain jelas langkah-langkah penelitian dan hasil yang diinginkan. Sedangkan penelitian kuantitatif, desain : desain penelitiannya adalah fexibel dengan langkah-langkah dan hasil yang dapat dipastikan sebelumnya.


B.     Saran

Sebagai manusia biasa yang penuh dengan kesalahan, tentunya didalam Makalah ini yang saya buat memiliki banyak kekurangan. Untuk itulah kritik dan saran saya harapkan demi membantu kemajuan secara menyeluruh. Bila terdapat banyak kekurangan dalam makalah ini, itu semua karena ketidak sempurnaan kita sebagai manusia yang tak luput dari kesalahan.




     














                                                                                   
DAFTAR PUSTAKA


Margogo.2007 Metodologo Penelitian Pendidikan ( 15 Oktober 2012 )
Sukmadinata, pengertian metodologi www.blog.unnes.ac.id (15 oktober 2012 )
Strauss, Corbin, Bodgan, taylor, Preissle, www.awandragon.blogspot.com (15 oktober 2012 ) penelitian kualitatif
Yulianto.2010 penelitian kuantitatif www.pendidikan.blogspot.com (15 Oktober 2012 )




































                                                     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar